Nikmati Liburan Anda dengan Sewa Mobil Matic di Lombok

Nikmati Liburan Anda dengan Sewa Mobil Matic di Lombok

Ditulis : 1 Agustus 2024 16:04:50 | Oleh : metalab

lombokrentcar.web.id – Sewa Mobil Matic di Lombok adalah satu pilihan untuk digunakan dan paling banyak diminati oleh wisatawan baik dari domestik maupun manca negara. Selain sangat mudah untuk dikendarai mobil matic biasanya akan sangat nyaman dan aman untuk digunakan berkendara.

Lombok merupakan salah satu tujuan wisata yang banyak digemari oleh kalangan wisatawan dan juga banyak wisatawan yang datang berkunjung menggunakan layanan sewa mobil matic di Lombok, Anda akan sangat dimanjakan saat berkendara dengan layanan ini yang akan membuat liburan Anda semakin berkesan.

Menyewa mobil matic adalah solusi yang pas dan tentunya fleksibel bagi Anda yang ingin menikmati kebebasan dalam perjalan di Lombok. Anda dapat menyewa menggunakan jasa supir ataupun dengan menyetir sendiri/lepas kunci.

Kenyamanan dan Kepraktisan Sewa Mobil Matic di Lombok

Sewa Mobil Matic di Lombok

Pada zaman yang modern ini, banyak sekali pilihan mobil yang bisa Anda gunakan saat ingin pergi liburan. Layanan sewa mobil matic sendiri dinilai memiliki kenyamanan lebih dan tentunya mudah digunakan. Oleh karena itu, Lombok Rent Car menyediakan layanan ini yang akan memudahkan Anda selama liburan.

Ingin tahu lebih lanjut mengenai kelebihan saat berkendara dengan mobil matic? Berikut ini telah kami rangkum untuk Anda

1. Mengemudi Menjadi Lebih Mudah

Mobil matic tidak memerlukan perpindahan gigi manual, sehingga lebih nyaman dan mudah dikendarai, terutama bagi pemula. Untuk pemula memang disarankan untuk mengendarai mobil matic, sebab secara pengoperasian tentunya sangat mudah jika dibandingkan dengan mengemudikan mobil manual.

2. Nyaman dalam Kemacetan

Di situasi stop-and-go, mobil matic lebih nyaman karena kaki tidak perlu repot menginjak kopling dan memindahkan gigi. Hal inilah yang menjadi kelebihan mobil matic jika dibandingkan mobil manual. Terutama untuk di wilayah perkotaan, mobil matic sangat direkomendasikan agar tidak mudah lelah.

3. Pengendalian Menjadi Lebih Baik

Perpindahan gigi yang otomatis dapat membantu menjaga kestabilan dan kontrol kendaraan. Berbeda dengan mobil manual yang mengoper giginya masih harus dilakukan secara manual. Dengan mengoper gigi secara otomatis, akan menambah kenyamanan bagi para penumpang. Ini karena pengemudi tidak akan merasakan sensasi perpindahan gigi yang kasar.

4. Efisiensi Penggunaan Bahan Bakar

Beberapa teknologi transmisi matic modern, seperti CVT (Continuously Variable Transmission), dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar. Oleh karena itu, banyak yang memilih mobil matic sebagai kendaraan saat berwisata karena penggunaannya yang menjamin hemat BBM.

5. Lebih Baik di Jalan Menanjak

Seorang pengemudi yang kurang berpengalaman, mungkin akan menghadapi kesulitan dalam mengemudikan kedaraan dijalanan menanjak. Berhenti di tanjakan curam dan kemudian melaju lagi dapat menjadi masalah jika tidak benar benar paham melakukannya. Kondisi seperti itu dapat dihilangkan dengan mengemudikan kendaraan transmisi automatic, karena semuanya diadopsi oleh sistem tranmisi automatic.

Itulah tadi berbagai kelebihan yang akan Anda dapatkan jika menggunakan kendaraan dengan trasnmisi automatic. Anda wajib menyewa mobil matic hanya di Lombok Rent Car.

Wajib Mengunjungi Destinasi Wisata yang ada di Lombok

Anda penasaran dengan destinasi wisata yang ada di Lombok? Maka, tidak ada salahnya jika Anda merencanakan liburan disini. Lombok yang berada di Nusa Tenggara Barat ini telah banyak dikunjungi oleh wisatawan baik dari domestik maupun dari manca negara.

Memiliki segudang destinasi wisata yang indah, Anda wajib mengunjunginya saat berada disini. Berikut beberapa destinasi yang wajib Anda kunjungi saat liburan disini

1. Gili Trawangan

Di Gili Trawangan Anda bisa melakukan banyak hal mulai dari berkeliling pulau baik dengan berjalan kaki, bersepeda, hingga mencoba naik cidomo (semacam delman khas Lombok). Selain itu, Anda juga bisa menikmati Gili Trawangan dengan sekedar berenang atau snorkeling hingga diving di jernihnya air laut yang biru membentang sejauh mata memandang.

2. Bukit Merese

Untuk sampai di atas bukit dan menikmati hamparan pantai yang bisa dilihat dari sini. Cukup berjalan mendaki sebentar dan Anda bisa langsung melihat pemandangan garis Pantai Tanjung Aan hingga Batu Payung. Duduk di atas rerumputan dengan suara ombak dan semilir angin, dijamin membuatmu betah berlama-lama disini. Apalagi, Bukit Merese ini adalah salah satu spot terbaik untuk menunggu matahari terbenam di Lombok dengan nuansa eksotisnya.

3. Pantai Kuta Lombok

Bagi Anda yang mencintai pantai dan laut, Anda harus mengunjungi salah satu destinasi populer di Lombok yakni Pantai Kuta Lombok. Pantai ini memiliki air laut yang biru dan jernih serta pasir yang masih sangat bersih. Keindahan dari pantai ini masih terjaga dan menawarkan suasana yang menenangkan. Selain menikmati keindahan laut, Anda juga bisa melakukan berbagai aktivitas menyenangkan lainnya. Seperti selancar, menyelam, snorkeling hingga memancing.

Dilihat : 351 kali

Artikel Terkait